Selamat tahun baru islam 1438H. Semoga kita semua dapat Hijrah ke kehidupan yang lebih baik. Aamiin YRA.
Hampir seminggu nih ngga update. Maaf saya lagi super sibuk soalnya. Lebay deh.. :) tapi saya akan tetap berusaha untuk terus update informasi baik itu melalui blog ini maupun melalui channel video saya yang ada di youtube.
Mudah-mudahan dengan media visual berupa video yang saya sediakan untuk kalian, proses belajar dan pemahaman materinya menjadi lebih mudah dan jelas.
Kembali ke topik kita kali ini, kalau kita bicara mengenai VLC Media Player, tentu kalian semua sudah tahu bahwa VLC adalah player video gratis yang biasanya digunakan sebagai alternatif pemutar video pengganti windows media player.
Nah buat kalian yang mungkin belum tahu, sebenarnya VLC Media Player ini juga dapat digunakan untuk merekam aktifitas anda di layar desktop. Jadi kalau kalian tidak memiliki aplikasi screen recorder kalian juga dapat menggunakan VLC ini sebagai alternatif.
Memang kalau misalnya kalian bandingkan dengan aplikasi screen recorder yang lain tentu saja fitur yang ada di VLC Media Player akan kalah jauh. Tapi namanya juga aplikasi alternatif yang sederhana jadi ya ngga ada salahnya lah digunakan sementara.
Lalu bagaimana caranya merekam aktifitas kita dari layar desktop menggunakan VLC? Caranya cukup mudah kok. Buka aplikasi VLC Media Player kalian. Press tombol Ctrl+C untuk membuka form open media, bukan untuk melakukan copy ke clipboard ya.
Bisa juga menggunakan cara yang lain yaitu dengan cara memilih menu Media > Open Capture Device.
Jika sudah pilih Desktop yang ada di dalam dropdown capture mode. Kemudian ganti nilai desired frame rate menjadi 10. Anda bisa mencoba mengganti nilainya sesuai dengan kebutuhan. Namun berdasarkan pengalaman saya, kalau angkanya dibawah 10 maka kualitas hasil perekamannya kurang baik.
Setelah itu klik opsi dropdown yang ada disamping button Play. Pilih Convert atau bisa juga menggunakan shortcut Alt+C.
Pada bagian setting, pilih type output video yang anda inginkan. Misalanya MP4. Kemudian tentukan lokasi penyimpanan file video anda dengan terlebih dahulu menekan button browse.
Terakhir tekan button Start untuk memulai proses perekaman video. Jangan harapkan akan ada aba-aba hitungan 1-2-3 seperti halnya aplikasi perekam video yang profesional ya...karena disini tidak ada opsi tersebut.
Mulailah melakukan aktifitas yang akan anda rekam. Misalnya anda ingin membuat tutorial ya sudah mulailah tutorialnya. Salah satu kelemahan yang paling mendasar dari proses perekaman ini adalah, aktifitas pergerakan mouse anda tidak akan kelihatan. Jadi memang akan sulit buat penonton untuk melihatnya.
Jika sudah selesai tekan button stop. Kemudian silahkan dilihat hasil proses perekaman yang telah anda lakukan. Selamat mencoba ya.
Untuk kamu yang belum memiliki aplikasi VLC Media Player bisa download aplikasinya dari website resmi mereka langsung disini gratis kok.
Semoga kalian terinspirasi untuk mencobanya. Jangan lupa untuk meninggalkan komentar dan bergabung mengikuti blog ini agar kamu bisa mendapatkan update informasi terbaru dari saya. Sampai jumpa.
https://youtu.be/HmaKboKXsJE
Video Cara Merekam Layar Desktop Menggunakan VLC Media Player
Kalau artikel dan videonya bermanfaat, saya harap kalian mau klik like, share video tersebut ke teman-teman anda dan subscribe channel saya tersebut. Gratis kok.
Comments
Post a Comment